Thursday, June 19, 2008

POSITIF +


Positif +
Inilah mungkin kata yang paling di tunggu oleh setiap wanita yang sudah menikah. Dengan mendengar kata ini maka wanita merasa menjadi sempurna. Dan kata ini juga yang akhirnya ku dengar dari mulut istri ku tercinta. Alhamdlulillah Positif yank begitu katanya sambil menunjukkan alat untuk menguji kehamilan yang sudah bergaris 2 (dua yang menandakan hamil)

Hari tepat hari Sabtu tanggal 14 Juni 2008 di Banda Aceh. Saat itu aq sedang berada di Banda Aceh untuk mengunjungi istri tercinta. Maklum aja aq sudah rindu berat dengan istri, gimana tidak rindu sudah 1 bulan tidak bertemu muka hanya bersapa lewat telepon. Kedatangan kali in sebenarnya diluar rencana yang sudah kita buat bersama diawal bulan. Karena rencana datang ke Banda Aceh diakhir bulan. Namun karena istri request tanggal datang diubah ya kita datang. Susah juga merubah tanggal libur. Akhirnya dengan segala usaha, dengan mandi keringat dan linangan air mata bisa juga dapat liburnya (ini pasti hiperbola hehehehe).

Dikamar kost yang tidak seberapa besar itu istri ku meminta aq mengambl sesuatu barang yang ada di lemari. Pertama bingung juga, tanya ama isrti "barang apaan seh? hadiah?" trus dia bilang "ambil aja sono jangan banyak tanya ntar tau sendri!". Ya dengan kebingungan diambil juga tu barang. Ternyata benda tersebut sebuah kotak jam tangan. "Buka kotaknya liat di dalamnya, yang dibungkus dengan kertas tisu" katanya kembali. Jrengggg begitu dibuka ternyata didalamnya ada alat tes kehamilan yang sudah dipakai dan bergaris dua. Ekspresi pertama adalah seperti biasa "NO Ekspersi" dengan muka bego. Dan beberapa saat kemudian langsung mengucap Alhamdulillah dan mengecup kening istri.

Pengen teriak sebenarnya, namun takut ntar dikira ibu kost ada apa2. Istri ku positif hamil. Langsung tanya "Kapan testnya?". "Tanggal 11 kemaren" jawab istri. "Curang, kenapa ga sama2 ngetesnya" padahal sudah berharap dari Medan ngetesnya sama-2. Sebenarnya ini sudah aq duga dari awal. Ada yang berubah dari kebiasaannya. Tidur cepat, cepat lelah, makan malam (ini yang sangat bertentangan dengan kebisaan istri, maklum istri penganut faham "no rice after seven") ini kebisaannya beberapa waktu yang lalu. Itukan tanda-2 orang sedang hamil muda. Pernah tanya langsung ama istri cinta hamil ya?. Langsung dijawab ga ah jawabnya sambil ketawa. Dasar cinta ga juga brubah tetap buat orang penasaran sampai akhir.

Dan benar dugaan ku. Cinta Positif Hamil dan setelah dicek dengan dokter sudah 6 minggu. Alhamdulillah. Sebentar lagi aq akan menjadi ayah. Masih banyak yang perlu dipelajari untuk menjadi seorang ayah yang baik. Untuk Bunda (pangilan kelak yang diinginkan istri ku) jaga kesehatan ya. Doa yayank selalu untuk bunda dan bayi yang didalam kandungan.

Love U Cinta ^_^

2 comments:

koleksiwanna said...

mantab juga tulisan yayank ne ^-^

Cendana Wira said...

makaci pujiannya

Post a Comment